Selamat Datang Dosen-Dosen Baru di Prodi Pendidikan Seni Rupa UNESA!

Halo, mahasiswa Prodi Pendidikan Seni Rupa UNESA! Kami punya kabar gembira untuk kalian. Tahun ini, prodi kita kedatangan dosen-dosen baru yang super keren dan punya keahlian unik di bidang masing-masing loh, kayak superhero wkwkwk. Siapa saja mereka? Yuk, kenalan lebih dekat sama dosen-dosen baru kita!
1. Awal Putra Suprianto, S.Pd., M.Pd. (Pak Awal)
Pak Awal, dosen yang satu ini datang jauh-jauh dari Dompu, NTB loh. Pak Awal ini sedang dalam perjalanannya mendalami dunia fotografi. Selain jago memotret dengan lensa kameranya, beliau ini denger-denger juga punya hobi yang nggak kalah keren: berkuda! Jadi, kalau kalian lihat Pak Awal berkuda sambil membawa kamera, itu pasti pemandangan yang epic banget! Satu lagi, Pak Awal ini juga seorang barista dadakan—siapa sangka beliau tahu banyak soal perkopian? Jadi, kalau kalian butuh tips fotografi atau sekedar ingin ngobrol soal kopi, Pak Awal adalah orang yang tepat!
Riwayat Akademis:
- Bidang Minat: Fotografi, Rebranding
- Penelitian terakhir: “Makna Simbolik Kerajinan Tenun Tembe Nggoli dalam Kehidupan Masyarakat Dompu”
- Sarjana (S1): Pendidikan Seni Rupa Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa
- Magister (S2): Pendidikan Seni Universitas Negeri Yogyakarta
2. Utari Anggita Shanti, S.Pd., M.Pd. (Bu Utari)
Berikutnya, kita punya Bu Utari, yang tak hanya seorang ahli batik, tapi juga sudah punya UMKM batik di kota asalnya, Tulungagung. Batik buatannya punya karakter khas yang mencerminkan warisan budaya dengan sentuhan modern. Untuk kalian yang ingin belajar teknik batik atau tertarik untuk memulai bisnis batik. Bu Utari siap membagikan ilmunya, mulai dari teknik hingga strategi bisnis. Tentu beliau adalah orang yang paling tepat untuk diajak diskusi!! Oh ya, perlu diketahui juga Bu Utari ini jago sekali masak, pernah ikut master chef tapi sayang jurinya tidak datang.
Riwayat Akademis:
- Sarjana (S1): Pendidikan Seni Rupa Universitas Negeri Surabaya.
- Magister (S2): Pendidikan Seni Universitas Negeri Yogyakarta
- Bidang minat: Ragam Hias, Kriya Tekstil, Kewirausahaan
- Penelitian terakhir: Pengembangan Buku Ajar Batik Pembelajaran Batik Berbasis Kearifan Lokal untuk SMA di Kabupaten Tulungagung Jawa Timur
3. Pungki Siregar, S.Pd., M.A. (Pak Ipung)
Lalu ada Pak Ipung, yang saat ini sedang tertarik untuk mendalami bidang pendidikan seni untuk anak-anak. Pak Ipung Asli Surabaya, dan punya cita-citanya yang nggak biasa: ingin menjadi raja bajak laut! Mungkin inspirasi dari anak-anak yang kreatif dan imajinatif membuat Pak Ipung tertarik untuk membawa dunia seni anak ke level yang lebih tinggi dan penuh petualangan.
Riwayat akademis:
4. Aqim Amral Hukmi, S.Pd., M.Pd. (Pak Aqim)
Bertemu dengan Pak Aqim pasti membawa suasana yang religius. Sebagai ahli desain dari Kediri sekaligus ustadz barunya seni rupa, Pak Aqim selalu bisa memberikan perspektif baru yang menggabungkan kreativitas dan nilai-nilai spiritual – kombo yang jarang ditemui! Dengan pendekatan yang khas, beliau akan membuat kalian semakin paham bahwa seni dan spiritualitas bisa berjalan beriringan. Sebagai dosen baru termuda, beliau adalah orang yang tepat untuk mendalami desain dengan pendekatan yang lebih bermakna. Oh iya, beliau ini hobinya memanjat pohon, like your friendly neighbourhood.
Riwayat Akademis:
- Sarjana (S1): Pendidikan Seni Rupa Universitas Negeri Malang
- Magister (S2): Keguruan Seni Rupa Universitas Negeri Malang
- Bidang Minat: Desain Grafis, Kaligrafi
- Penelitian terakhir: “Sistem Pembelajaran Seni Lukis Kaligrafi Arab di Sanggar Pesantren Kaligrafi Al-Quran Al-Qalam Gresik”
5. Kartika Herlina Candraning Shiam, S.Pd., M.Pd. (Miss Kartika)
Last but not least, ada Bu Kartika dari Lamongan!! Dosen yang satu ini lagi tertarik banget dengan dunia fashion. Bu kartika ini pernah memenangkan ajang miss universe lamongan loh, dan beliau juga seorang content creator yang aktif di media sosial. Nggak cuma itu, Bu Kartika juga jago melukis! Jadi, kalau mau belajar seni yang stylish dan kekinian, Bu Kartika pasti bisa memberikan insight yang beda dan segar. Siap-siap terinspirasi!
Riwayat Akademis:
- Sarjana (S1): Pendidikan Seni Rupa Universitas Negeri Surabaya
- Magister (S2): Pendidikan Seni Budaya Universitas Negeri Surabaya
- Kepakaran: Seni lukis dan ilustrasi
- Penelitian terakhir: “Motif Batik Klasik Sendang: Artefak Pertemuan Sinkretisme Jawa dan Islam di Lamongan”
Itu dia dosen-dosen baru kita yang siap membawa suasana segar di Prodi Pendidikan Seni Rupa UNESA. Dengan keahlian dan passion mereka, dijamin kalian akan mendapatkan pengalaman belajar yang seru dan berkesan.
Jangan ragu untuk berdiskusi dan belajar banyak dari mereka, ya!